Cegah Penyebaran Penyakit Demam Berdarah, Bhabinkamtibmas Cibadak Bersihkan Saluran Air

    Cegah Penyebaran Penyakit Demam Berdarah, Bhabinkamtibmas Cibadak Bersihkan Saluran Air

    Karawang - Polres Karawang Polda Jabar, Bhabinkamtibmas Cibadak Polsek Rawamerta Polres Karawang Bripka Dedi try bersama aparatur desa cibadak melaksanakan kegiatan kerja bakti bersih bersih di sepanjang jalan Desa, Kamis (23/05/2024).

    Yang mana kegiatan tersebut dengan tujuan agar saluran air tidak tersumbat dan terlihat bersih serta mencegah penyebaran penyakit Demam berdarah.

    “Untuk mencegah berkembang biaknya dan sarang nyamuk, tadi bersama aparatur desa bergotong royong membersihkan Saluran air sepanjang jalan Desa, ” kata Bhabinkamtibmas Bripka Dedi.

    “Selain itu juga agar saluran air bisa mengalir dan tidak menggenang yang dapat digunakan sarang nyamuk, sehingga terhindar dari penyebaran penyakit DBD, ” ujarnya.

    Ditempat yang lain, Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Rawamerta IPTU. Ulan Sonjaya, SH menginstruksikan kepada seluruh para bhabinkamtibmas jajaran polsek Rawamerta agar bersama-sama mencegah penyembaran DBD, dan selalu berikan himbauan dan penyuluhan kepada warga. 

    " Lakukan sosialisasi dan himbauan bersama-sama aparatur desa khususnya Bidan desa agar masyarakat terhindar dari wabah DBD, terapkan 3 M, dalam pencegahan demam berdarah. "Pungkas kapolsek

    Polres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono

    Kota Bogor

    Kota Bogor

    Artikel Sebelumnya

    Pantaw Situasi Kamtibmas Unit Patroli Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Kapolresta Bogor Kota Ngopi Bareng, Kapolsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wujudkan TNI AU Ampuh, Kasau Berikan Pengarahan Kepada  Prajurit TNI AU Wilayah Makassar
    Program Studi Teknik Elektro Universitas Mercu Buana Benchmarking ke Universitas Gadjah Mada
    Saat Operasi Penindakan di Distrik Bibida, OPM Secara Keji Gunakan Masyarakat Sebagai Tameng Hidup
    Kasad : Kualitas Perwira Harus Meningkat
    Bakti Sosial Dan Bakti Kesehatan Dalam Rangka 30 Tahun Pengabdian AKABRI 1994 Bertemakan "Bagimu Negeri Jiwa Raga Kami"

    Ikuti Kami