Kota Bogor Menuju Herd Immunity, DPRD Dukung Penuh Vaksinasi

    Kota Bogor Menuju Herd Immunity, DPRD Dukung Penuh Vaksinasi

    KOTA BOGOR - Capaian vaksinasi Kota Bogor saat ini menempati posisi kedua se-Jawa Barat, dengan catatan 657.349 warga sudah mendapatkan vaksin pertama atau 80, 22 persen per Minggu (26/9). Ketua DPRD Kota Bogor, Atang Trisnanto pun menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang sudah mensukseskan program vaksinasi di Kota Bogor.

    Dengan capaian baik yang sudah ditorehkan Kota Bogor sejauh ini, Atang optimis bahwa target capaian sasaran 819.444 orang bisa tercapai di akhir tahun ini. "Kepada semua warga yang sudah mau divaksin. Kepada semua nakes yang sudah bertugas. Kepada Walikota dan jajaran Pemkot, Korem, Kodim, Polresta Bogor Kota, Kejaksaan, Anggota DPRD, dan semua stakeholder yang sudah mensukseskan program vaksinasi, saya ucapkan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya, " kata Atang.

    Khusus untuk DPRD Kota Bogor sendiri selama setahun terakhir ini turut berperan aktif dalam program vaksinasi yang dilakukan Pemerintah. Mulai dari dijadikannya gedung DPRD sebagai sentra vaksinasi bersama Polresta Bogor, pengerahan warga dan konstituen ke sentra vaksinasi, edukasi untuk semangat vaksinasi, pelaksanaan kegiatan vaksinasi yang diinisiasi oleh anggota dewan, hingga kebijakan anggaran dan pengawasan pelaksanaan vaksinasi.

    Dari sisi anggaran, di akhir November 2020 sudah dimasukkan anggaran untuk kegiatan vaksinasi di APBD 2021, termasuk anggaran tambahan untuk penanganan kesehatan di perubahan APBD 2021. “Semua upaya telah dan akan terus dilakukan. DPRD dukung penuh program vaksinasi. Insya Allah dengan sinergi dan kolaborasi, kita optimis pencapaian target vaksinasi agar ikhtiar menuju herd immunity bisa tercapai di akhir tahun nanti, " pungkasnya.

    KOTA BOGOR JABAR
    Suferi B Hasan

    Suferi B Hasan

    Artikel Sebelumnya

    DPRD Kota Bogor Berhasil Tetapkan 3 Raperda...

    Artikel Berikutnya

    DPRD Kota Bogor Dengar Curhat Warga Selama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Penampakan Jumat Curhat Kapolresta Bogor Kota Bersama Polisi RW   
    Antisipasi Pencurian Kendaraan Roda Dua, Bhabinkamtibmas Sempur Himbau Warga
    Jalin Silaturahmi, Kapolsek Bogor Utara Anjangsana ke SMAN 7 Kota Bogor

    Ikuti Kami